Monday, August 01, 2011

Ucapan adalah doa

"Ummi, hati-hati berbicara.. Ucapan adalah doa."

Begitu kata amdan ketika jalan-jalan dari rumah ke alfa midi dimana saat itu saya melihat penjual tahu tek tek sepi pengunjung

Biasanya jika bukan bulan puasa, rata-rata lebih dari 2 motor terparkir di sana yang pengendaranya asyik menikmati sajian khas tahu dan bumbu kacang tersebut.

Kenapa nak? Tanyaku menyambung pernyataannya.
"Tadi kan ummi bilang sunyi, kasihan penjual tahu tek teknya kalau tidak ada pelanggan"

Oh.. Itu toh maksudnya.
Dengan bermaksud untuk menanamkan hakikat kalimat bahwa ucapan adalah doa akhirnya saya "meralat" ucapanku.
"Semoga langganannya banyak" ucapku sambil sebelumnya berucap astaghfirullah karena ucapan yang terlanjur tadi.

Amdan kelihatan senang saya berucap demikian. "Begitu dong ummi, biar penjualnya bisa senang" :)
Iyye' .. Insya Allah nak

Setelah kami membeli beberapa keperluan, kami pun berjalan pulang ke rumah kembali.

"Itu, ummi.. Betulkan.. Doanya terkabul", ucap Amdan setelah melihat sudah ada sekitar 4 orang yang makan di sana.

Hehehe.. Iyye' nak.
Semoga Amdan selalu menjaga lisannya karena ucapan adalah doa.
Begitu pun saya dan semua yang membaca cerita ini
Insya Allah

No comments: